Berita Jogja – Dalam lima tahun ke depan, investasi infrastruktur yang ada di wilayah DIY diperkirakan lebih dari Rp30 triliun. Pemda harus merespons peluang ini demi kesejahteraan rakyat.
Kepala Badan Pengelola Jalan Tol (BPJT) Danang Parikesit mengatakan nilai investasi lebih dari Rp30 triliun itu meliputi investasi pembangunan dua ruas jalan tol (Jogja-Bawen dan Jogja-Solo) yang berkisar Rp15 triliun hingga Rp20,46 triliun.
Baca Juga : Inilah Kota Dengan Harga Rumah Termurah
“Dana tersebut belum termasuk infrastruktur jalur kereta api, kemudian nanti ada [pengembangan] pelabuhan laut [Tanjung Adikarta], pembangunan SPAM [Sistem Pengolahan Air Minum Kartamantul] kemudian ada beberapa underpass. Jadi murni infrastruktur. Kalau ditambah investasi di sektor UKM, bisa lebih dari Rp30 triliun,” katanya di sela-sela Focus Group Discussion (FGD) Optimalisasi Keberadaan Yogyakarta Internasional Airport di Hotel Swiss-Belboutique, Jogja, Rabu (24/7/2019).
Danang berharap Pemda DIY menangkap peluang ini, misalnya memanfaatkan ruas jalan tol untuk mendorong pertumbuhan ekonomi lokal.
Wisata Jogja : Tempat-tempat Menarik Sebagai Bukti Sudah Mengunjungi Jogja
Selengkapnya baca HarianJogja | foto ilustrasi
