Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga (Disdikpora) DIY akan membantu memenuhi kebutuhan kuota internet siswa SMA dan SMK untuk mengikuti pembelajaran jarak jauh di masa pandemi Covid-19.
“Masih kami hitung, tetapi kira-kira satu siswa nanti bisa mendapatkan 8 sampai 10 gigabyte [GB] per bulan,” kata Kepala Disdikpora DIY Didik Wardaya saat dihubungi di Jogja, Kamis (20/8/2020).
Kuota internet, menurut Didik, menjadi salah satu kebutuhan pokok siswa untuk bisa mengikuti pembelajaran di masa pandemi.
Menurut Didik, program bantuan kuota internet itu bakal dialokasikan dari dana belanja tak terduga (BTT) APBD DIY. Ia mengatakan besaran anggaran masih dibahas dengan memetakan penyedia layanan internet yang digunakan oleh para siswa. “Karena kami tidak bisa menyeragamkan providernya,” kata dia.
Selengkapnya baca HarianJogja | foto ilustrasi
Baca Juga
Antara Aku dan Yogyakarta: Mulai dari Kisah Cinta Hingga Cara Hidup yang Manusiawi
7 Wisata Tersembunyi di Yogyakarta yang Layak Dijadikan Tujuan Liburanmu Berikutnya
8 Kuliner Ekstrem yang Sayang Dilewatkan Saat Kamu Bertandang ke Yogyakarta