Museum De Mata yang berada di Kompleks XT Square Kota Jogja melakukan pamitan dan tidak buka lagi per Selasa (1/3/2022). Warganet pun mengungkapkan rasa sedihnya. Tak sedikit yang menyampaikan rasa terima kasih karena museum ini telah menjadi salah satu tujuan wisata di Kota Jogja.
Pamitan Demata secara resmi disampaikan melalui akun Instagram @dematatricmeye pada Selasa kemarin. Melalui akun tersebut admin menyampaikan bahwa Demata hadir pada akhir 2013 silam mewarnai dumia pariwisata Kota Jogja. Hingga tahun ini memasuki ke delapan tahun masih menemani keceriaan dan kebersamaan para wisatawan.
“Namun, karena kondisi kami tidak lagi memungkinkan, kami ijin pamit. Hari Selasa tanggal 1 Maret 2022 akan menjadi hari terakhir kami bersama kalian,” tulis akun @dematatricmeye.
Demata menyampaikan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah menemani kebersamaan.
Selengkapnya baca Harian Jogja
View this post on Instagram
Baca Juga
Antara Aku dan Yogyakarta: Mulai dari Kisah Cinta Hingga Cara Hidup yang Manusiawi
7 Wisata Tersembunyi di Yogyakarta yang Layak Dijadikan Tujuan Liburanmu Berikutnya
8 Kuliner Ekstrem yang Sayang Dilewatkan Saat Kamu Bertandang ke Yogyakarta