Wednesday, October 15, 2025
HomeBerita JogjaRute Trans Jogja ke Bantul Diharapkan pada 2023 Dapat Beroperasi

Rute Trans Jogja ke Bantul Diharapkan pada 2023 Dapat Beroperasi

Dinas Perhubungan DIY berencana mengembangkan angkutan perkotaan ke wilayah selatan DIY. Salah satu alternatif yang akan dilakukan dengan melakukan pemindahan satu jalur kawasan utara sebagai uji coba. Saat ini sedang dilakukan kajian dan diharapkan pada 2023 mendatang dapat beroperasi.

Kepala Dinas Perhubungan DIY Ni Made Dwipanti Indrayanti menjelaskan saat ini sedang berupaya mengembangkan angkutan perkotaan ke wilayah selatan dalam hal ini Bantul. Karena untuk wilayah Utara sudah ada layanan gratis tiga jalur melalui Teman Bus bantuan dari Kemenhub. Ketiga jalur tersebut adalah Ngabean-Godean, Condongcatur-Pakem dan Adisutjipto-Pakem dengan jumlah 44 unit bus.

“Agar tidak fokus pada utara saja, layanan transportasi ini kami akan kembangkan ke wilayah selatan,” katanya di sela-sela audiensi dengan Tim Pemasaran Harianjogja.com, Jumat (24/6/2022).

Meski demikian untuk memulainya Dishub DIY akan melakukan kajian dan studi kelayakan terkait pembukaan rute baru ke arah selatan DIY. Terutama melihat potensi calon pengguna yang akan memanfaatkan layanan transportasi ini. Salah satu rencana rute ke selatan diwacanakan sampai di kawasan Palbapang, Bantul.

Selengkapnya baca Harian Jogja

RELATED ARTICLES

Most Popular