Monday, October 27, 2025
HomeBerita JogjaPemkot Jogja Adakan Vaksinasi Rabies Gratis September 2024

Pemkot Jogja Adakan Vaksinasi Rabies Gratis September 2024

JOGYA.COM – Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta kembali mengadakan vaksinasi rabies secara gratis untuk hewan peliharaan anjing, kucing dan kera selama bulan September 2024.

Agenda vaksinasi tersebut merupakan bagian dari upaya pencegahan potensi sebaran virus, sekaligus menjaga status bebas rabies di Kota Yogyakarta.

Kepala Bidang Perikanan dan Kehewanan DInas Pertanian dan Pangan Kota Yogyakarta, Sri Panggarti, mengatakan pihaknya mempersiapkan sekitar 3000 ribu dosis vaksin rabies.

Jumlah dosis itu mempertimbangkan realisasi vaksinasi rabies yang diakses oleh warga masyarakat pemilik hewan peliharaan pada tahun lalu.

“Kami siapkan dengan jumlah tersebut. Pengadaan vaksin rabies dari APBD,” katanya.

Vaksinasi rabies secara gratis pun bakal diadakan di 45 kelurahan di Kota Yogyakarta, Poliklinik Hewan, serta praktik dokter hewan yang terdaftar dan berizin di Kota Yogyakarta.

Vaksinasi rabies dilaksanakan sepanjang 2 – 30 September 2024, dengan skema penjadwalan di satu kelurahan per hari.

Syarat dan ketentuan baca di TribunJogja

RELATED ARTICLES

Most Popular