Demi memeriahkan acara Pisowanan Agung Rakyat Yogyakarta “Jogja Gumregah” untuk peluncuran logo baru Jogja Istimewa, seluruh kecamatan di Kota Yogyakarta telah menyiapkan 14 tumpeng. Tumpeng-tumpeng itu akan disajikan pada acara yang akan digelar siang besok, Sabtu (7/3/2015).
Kepala Bagian Tata Pemerintahan Kota Yogyakarta Zenni Lingga mengatakan, sesuai surat edaran yang dibagikan Pemda DIY, maka seluruh jajaran pemerintahan di wilayah harus ikut memeriahkan acara Pisowanan Agung tersebut.
“Per kecamatan di Kota Yogyakarta mengirimkan satu tumpeng. Nanti akan dilombakan, serta bisa dinikmati bersama-sama,” kata Zenni kepada wartawan, Jumat (6/3/2015).
Tak hanya imbauan untuk mengirimkan tumpeng, Pemerintah Kota Yogyakarta juga telah memberikan surat edaran kepada seluruh pemilik toko yang berlokasi di jalan-jalan besar Kota Yogyakarta untuk menghias toko mereka dengan ornamen logo baru Jogja Istimewa.
via tribunjogja