Sepintas tak ada yang menyangka gadis berkerudung dengan paras manis ini merupakan siswi dengan prestasi akademis yang sangat luar biasa. Dialah Selma Mutiara Hani, pelajar SMA N 3 Yogyakarta yang berhasil meraih nilai tertinggi di Ujian Nasional tahun 2015 ini di DIY.
Ditemui di rumahnya di kawasan Condong Catur, Depok, Sleman, Sabtu (16/05/2015) Selma mengaku kaget mengetahui jika ia merupakan peraih nilai tertinggi di DIY. Selma menerima kabar perihal nilai tertinggi yang didapatkannya justru dari teman satu sekolah.
“Kemarin (Jumat, 15/05/2015) saya ditelpon teman dan sangat kaget ketika diberitahu mendapat nilai tertinggi di DIY. Kaget sekali sampai terharu ingin menangis,” ungkapnya.
Selman mengatakan jika dia memang sudah mempersiapkan diri untuk mengikuti ujian kelulusan selama satu tahun terakhir. Meskipun demkian, pelajar kelahiran 13 Februari 1997 ini tetap tak menyangka akan meraih nilai UN tertinggi di DIY.
Nilai total Selma yakni 562,1 dengan rincian yang sangat tinggi untuk masing-masing mata pelajaran. Bahkan, untuk mata pelajaran Kimia, Selma berhasil meraih nilai sempurna dan hanya Bahasa Inggris saja yang nilainya kurang dari 90, yakni 85,4. Sedangkan untuk tiga mata pelajaran lain yakni Bahasa Indonesia, Matematika dan Fisika, semuanya menyentuh angka 91,8 dan 97,4 serta 97,5.
Selma yang kini telah diterima menjadi mahasiswa di Fakultas Kedokteran UGM juga mengatakan jika keberhasilan meraih nilai tertinggi di DIY tak lantas menjadikannya senang hingga berlebihan. “Saya sangat senang karena kerja keras saya seperti terbayar lunas, namun saya tak ingin berlebihan karena di depan masih banyak tantangan,” ungkap puteri pasangan Alm Tony Lika Yulianto dan Ani Rusnani Febriani tersebut.
Selma yang memilih jurusan IPA di bangku menengah atas ini memang bercita-cita untuk menjadi seorang dokter ketika lulus kelak. “Saya ingin nantinya bisa menjadi dokter yang bisa berguna bagi orang lain,” imbuhnya.
Jumat (15/05/2015) kemarin, pengumuman kelulusan untuk SMA dan sederajat diumumkan secara serentak di Indonesia. Di DIY sendiri ada 15 siswa SMA/SMK yang dipastikan belum lulus karena berbagai hal.
via krjogja
Baca Juga
Antara Aku dan Yogyakarta: Mulai dari Kisah Cinta Hingga Cara Hidup yang Manusiawi
7 Wisata Tersembunyi di Yogyakarta yang Layak Dijadikan Tujuan Liburanmu Berikutnya
8 Kuliner Ekstrem yang Sayang Dilewatkan Saat Kamu Bertandang ke Yogyakarta