Inilah Tanggal Launching Pedestrian Malioboro Jogja dan Rencana Kedepannya


Pedestrian Malioboro yang dikerjakan selama 2016 ini ditargetkan telah siap menampung wisatawan yang berlibur ke Yogyakarta pada akhir tahun ini.

Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda DIY, Gatot Saptadi mengatakan pada 22 Desember 2016, PedestrianMalioboro yang mencakup depan Inna Garuda Malioboro hingga kawasan sebelum Pasar Beringharjo, akan dilaunching oleh Gubernur DIY, Sri Sultan hamengku Buwono X.

“Launching tersebut untuk memberi tahu bahwa revitalisasi Malioboro tahun 2016 telah selesai dilakukan,” terangnya, ketika ditemui seusai acara Garebeg Maulud di Kompleks Kepatihan, Senin (12/12/2016).

Gatot menyampaikan, agenda revitalisasi Malioboro di tahun 2017 adalah meliputi depan Pasar Beringharjo hingga ke arah Titik 0 Kilometer. Kemudian di tahun 2018, penataan akan dilakukan di sisi Barat Jalan Malioboro.

Selengkapnya baca > TribunJogja | foto Gono Santoso

Baca Juga

Antara Aku dan Yogyakarta: Mulai dari Kisah Cinta Hingga Cara Hidup yang Manusiawi

7 Wisata Tersembunyi di Yogyakarta yang Layak Dijadikan Tujuan Liburanmu Berikutnya

8 Kuliner Ekstrem yang Sayang Dilewatkan Saat Kamu Bertandang ke Yogyakarta