Berita Jogja : Dua Sentra Kuliner bakal Dibangun di Bantul


Sebanyak dua pasar kuliner yang akan diisi oleh pedagang kaki lima (PKL) yang selama ini mangkal di pinggir jalanm bakal dibangun di Bantul.

Kedua pasar kuliner tersebut berlokasi di Lapangan Karangtalun, Imogiri dan Desa Donotirto Kretek. Kedua pasar kuliner masing-masing dibangun 50 kios semipermanen dengan total anggaran lebih kurang Rp1,3 miliar.

“Pembangunan sudah dimulai dan rencananya Desember sudah bisa beroperasi,” kata Kasi Sarana dan Prasarana Dinas Perdagangan Bantul, Zona Paramitha, Selasa (23/10).

Dengan dibangunnya dua pasar kuliner, maka tahun ini total sudah ada tiga pasar kuliner yang dibangun. Sebelumnya pasar kuliner sudah dibangun semi permanen di lapangan Demi, Wukirsari, Imogiri, yang diresmikan Maret lalu.

Selengkapnya baca > HarianJogja | foto ilustrasi