Upaya Indonesia dalam menggencarkan arus masuk investasi ke dalam negeri melalui peningkatan lingkungan bisnis dan penciptaan ikatan perdagangan baru dibahas tuntas dalam country report yang baru saja dirilis oleh perusahaan penelitian global and konsultasi Oxford Business Group (OBG)
Laporan yang berjudul The Report: Indonesia 2018 membahas kesuksesan Indonesia dalam upaya meningkatkan perdagangan internasional dan memperkuat hubungan dagang. Indonesia juga diprediksi akan meneken sejumlah perjanjian dagang tahun depan.
Indonesia 2018 juga menganalisa perkembangan terbaru di beberapa kota besar di Indonesia seperti Surabaya, Yogyakarta, dan juga Makasar. Ketiga kota tersebut berkembang pesat menjadi sebuah pusat ekonomi karena letak geografisnya yang dekat dengan perairan.
Editor in Chief OBG Oliver Cornock mengatakan Indonesia berhasil masuk dalam daftar negara terbaik untuk tujuan investasi intra-ASEAN dan mampu memperkuat hubungan perdagangan bilateral dengan mitra internasional utama.
Selengkapnya baca > KRJogja | foto Kharisma Cendhika P
Baca Juga
Antara Aku dan Yogyakarta: Mulai dari Kisah Cinta Hingga Cara Hidup yang Manusiawi
7 Wisata Tersembunyi di Yogyakarta yang Layak Dijadikan Tujuan Liburanmu Berikutnya
8 Kuliner Ekstrem yang Sayang Dilewatkan Saat Kamu Bertandang ke Yogyakarta