Jalur kereta api Semarang-Yogyakarta melalui Magelang akan kembali dihidupkan. Kementerian Perhubungan sudah mulai bergerak dengan melakukan rapat-rapat koordinasi dengan kota/kabupaten yang nantinya akan dilewati jalur tersebut.
Serba-serbi
“(Rencana pengaktifan kereta api) sudah final, sudah selesai, sudah laporan akhir tahun ini. Sekarang baru tahap (penetapan) trase,” kata Kasubdit Penataan dan Jaringan Ditjen Perkeretaapian Direktorat Lalu Lintas dan Angkutan Kereta Api Kemenhub RI, Rudi Damanik, usai Rapat Koordinasi Teknis di Magelang, Selasa (4/12/2018).
Rudi mengatakan, pekerjaan ini akan memakan waktu beberapa tahun. Tahap prakonstruksi akan dimulai tahun 2019 sampai tahun 2022. Selanjutnya tahap pertama tahun 2023-2027, tahap kedua tahun 2028-2032, dan tahap ketiga 2033-2037.
Termurah
Adapun total panjang ruas yang akan dibangun 121 km, terdiri dari 102 km di wilayah Jawa Tengah dan 13 km di wilayah Jogjakarta. Dari panjang tersebut, konstruksi baru 78 km (65,086 persen) dan eksisting 42 km (34,914 persen).
Selengkapnya baca > Detik | foto Googlemaps
Casciscus