MMA FIGHTING CHAMPIONSHIP yang bertajuk JOGJA GELUT DAY #1 merupakan event yang disiapkan menjadi wadah bagi para remaja khususnya pecinta olahraga beladiri guna mengekspresikan dan menyalurkan energi positif di tempat yang benar dengan regulasi serta mekanisme yang tepat.
Jogja Gelut Day sendiri awalnya bermula dari keresahan akan meningkatnya angka kejahatan jalanan yang di dominasi oleh anak – anak muda atau remaja di Yogyakarta akhir – akhir ini sehingga berdampak di berbagai sektor.
Jogja Gelut Day merupakan sebuah event hasil inisiasi Erix Soekamti, seorang musisi sekaligus pegiat industri kreatif bersama rekan-rekan dari Jogja Mixed Martial Arts (Jogja MMA).
JOGJA GELUT DAY #1 yang di inisiasi oleh Erix Soekamti , pegiat industri kreatif dan musisi bersama rekan – rekan Jogja Mixed Arts (JOGJA MMA) akan memasuki tahapan audisi tanggal 10 – 12 Juni 2022, dengan jumlah peserta 515 orang. Pelatihan wasit akan diisi oleh narasumber yang merupakan atlet dan juri nasional diantaranya Yohan Mulia Legowo dan Abro Fernandes pada tanggal 9 Juni 2022. Tahap Semi Final dilaksanakan tanggal 19 Juni 2022, Tahap Final tanggal 20 Juni 2022 , Bertempat di Tebing Breksi bertujuan mengangkat tema wisata karena kejahatan ada di mana-mana salah satunya tempat wisata.
Peserta akan mengikuti 3 tahap selama bulan Juni 2022, diantaranya tahap Audisi, tahap Semifinal, dan tahap Final. Tema dari JOGJA GELUD DAY #1 mengusung konsep sport tourism dan sport entertainment yang akan dihadirkan di tahap Semi Final dan tahap Final dengan mengandeng pegiat – pegiat Wisata, Musisi, dan UMKM Yogyakarta, sehingga mampu memberi dampak positif di masyarakat.
Adapun Visi utama dari JOGJA GELUD DAY #1 ini yaitu melahirkan atlet-atlet MMA Yogyakarta yang berkualitas dan mampu bersaing di ranah Internasional. Sedangkan Misinya yaitu memutus regenerasi aksi kejahatan jalanan sehingga meningkatkan kenyamanan masyarakat Yogyakarta dan sektor-sektor ekonomi bergerak normal kembali.
Baca Juga
Antara Aku dan Yogyakarta: Mulai dari Kisah Cinta Hingga Cara Hidup yang Manusiawi
7 Wisata Tersembunyi di Yogyakarta yang Layak Dijadikan Tujuan Liburanmu Berikutnya
8 Kuliner Ekstrem yang Sayang Dilewatkan Saat Kamu Bertandang ke Yogyakarta