Wednesday, October 8, 2025
HomeBerita JogjaJogja Panas, Suhu Hingga 32 - 33 Derajat Celcius. Ini Penjelasan BMKG

Jogja Panas, Suhu Hingga 32 – 33 Derajat Celcius. Ini Penjelasan BMKG

JOGJA — Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) baru-baru ini mengungkapkan bahwa cuaca panas melanda DI Yogyakarta dalam beberapa hari terakhir.

Kepala Stasiun Klimatologi BMKG Yogyakarta, Reni Kraningtyas, menjelaskan bahwa kondisi ini sebagian besar disebabkan oleh peralihan musim dari hujan ke kemarau, yang berdampak pada iklim.

“Saat ini, suhu di sebagian besar wilayah DIY berkisar antara 32 hingga 33 derajat Celsius,” ujarnya pada Selasa (22/4/25).

Ia juga menambahkan bahwa cuaca panas di Yogyakarta diperkirakan akan berlanjut hingga akhir April, seiring dengan berakhirnya musim kemarau.

Namun, ia mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi bencana hidrometeorologi, karena hujan dengan intensitas tinggi masih mungkin terjadi.

“Secara umum, cuaca memang cenderung panas, tetapi ada kemungkinan hujan juga untuk wilayah DIY yang masih dalam masa transisi,” tambahnya.

Selengkapnya di Tribunnews

RELATED ARTICLES

Most Popular