Berendam Kolam Air Hangat di Parangtritis Bisa Sembuhkan Penyakit


“Disepanjang pantai ini ada dua yang airnya hangat, yang bilang air bisa menyembuhkan juga pelanggan karena mereka kembali ke sini setelah penyakitnya makin membaik,” ujarnya.

Keberadaan pemandian air hangat di Pantai Parangtritis Baru Kretek Bantul dari hari ke hari makin diminati wisatawan. Bahkan kolam dengan ukuran 8 X 12 tersebut bisa dijadikan tempat alternatif berenang ditepi pantai dilaut. Sehingga bisa mencegah terjadinya kecelakaan laut. Bahkan pemandaian air hangat itu rupanya berkhasiat menyembuhkan penyakit gatal-gatal dan rematik.

Pengelola pemandaian air hangat Tri Widodo, Kamis (18/2) mengatakan, usahanya tersebut dirintis sejak 2010. Enam tahun kemudian, hingga sekarang setiap hari libur pemandian dengan alas terpal itu dipadati wisatawan. “Kami menyediakan lokasi ini untuk memberikan kenyamanan bagi wisatawan, maunya ikut membantu agar kecelakaan luat tidak terjadi,” jelas Tri.

Meski dalam kolam khusus air hangat. Namun pengelola juga memberikan kebebasan pengunjung untuk memanfaatkan air tawar. “Air dalam kolam ini murni air hangat dari sumber aslinya dari perut bumi, tetapi kami juga menyediakan air tawar dari sumber,” ujar Tri Widodo. Selama ini pemandaiaan air hangat memang menjadi pilihan wisatawan mengisi liburan selain pergi ke pantai.

Selengkapnya baca > KRJogja

Baca Juga

Antara Aku dan Yogyakarta: Mulai dari Kisah Cinta Hingga Cara Hidup yang Manusiawi

7 Wisata Tersembunyi di Yogyakarta yang Layak Dijadikan Tujuan Liburanmu Berikutnya

8 Kuliner Ekstrem yang Sayang Dilewatkan Saat Kamu Bertandang ke Yogyakarta


CLOSE
CLOSE