Festival Kesenian Yogyakarta (FKY) Kota ke-27 yang berlangsung di Plaza Ngasem 1 sampai 4 September menyajikan konsep one stop entertainment. Artinya, pertunjukkan yang ditampilkan tidak hanya musik melainkan juga seni rupa, aneka kuliner tradisional, serta kerajinan masyarakat.
Kepala Bidang Promosi dan Kerjasama Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Jogja Yetti Martanti mengatakan perhelatan dengan konsep ini baru pertama kali diterapkan dalam FKY Kota. Tahun lalu, tuturnya, hanya berupa pertunjukkan musik di Plengkung Gading. “Dengan tontonan yang lebih variatif diharapkan pengunjung juga menjadi lebih terhibur,” ujarnya kepada Harian Jogja di sela-sela pembukaan FKY Kota, Selasa (1/9/2015).
Ia juga tidak merasa kegiatan yang diusungnya akan bertabrakan dengan agenda serupa di tempat lain. Justru, FKY Kota menambah alternatif pariwisata di Jogja, terlebih lokasinya di wilayah selatan.Media Relation FKY Kota ke-27 Herni Putrianti menuturkan pada hari pertama diadakan kegiatan melukis bersama yang diikuti 60 seniman dari berbagai usia. “Sebagian karya mereka dipamerkan selama FKY Kota berlangsung,” ucapnya.
Sumber HarianJogja