Menanggapi naiknya angka konfirmasi covid19 di DIY dalam seminggu ini, Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta – Sri Sultan Hamengku Buwono X akan menyampaikan Sapa Aruh yang bertajuk ‘Jogja Eling lan Waspodo, Wilujeng Nir Ing Sambikala’.
Sapa Aruh tersebut ditujukan kepada seluruh masyarakat Daerah Istimewa Yogyakarta, dengan harapan agar pandemi di DIY ini bisa dilalui bersama, dan masyarakat menjadi subjek yang terus berperan aktif mencegah penyebaran Covid19 di DIY.
Sapa Aruh akan disiarkan live dari Bangsal Kepatihan, pada hari Selasa 22 Juni 2021, pukul 10.00 WIB di Youtube dan Instagram Humas Jogja, serta disiarkan live oleh radio-radio swasta di Yogyakarta yang tergabung dalam PRSSNI Yogya.
Baca Juga
Antara Aku dan Yogyakarta: Mulai dari Kisah Cinta Hingga Cara Hidup yang Manusiawi
7 Wisata Tersembunyi di Yogyakarta yang Layak Dijadikan Tujuan Liburanmu Berikutnya
8 Kuliner Ekstrem yang Sayang Dilewatkan Saat Kamu Bertandang ke Yogyakarta