Mengangkat Tema Gatotkaca Wirajaya, Wayang Jogja Night Carnival WJNC 2024 Digelar 7 Oktober


KOTA JOGYA – Wisatawan yang berencana mengunjungi Yogyakarta pada awal Oktober 2024 tidak boleh melewatkan sebuah acara menarik yang sangat dinantikan, yaitu Wayang Jogja Night Carnival (WJNC). Karnaval tahunan yang diadakan di Kota Yogyakarta ini akan berlangsung pada tanggal 7 Oktober 2024, dengan pusat kegiatan di Tugu Yogyakarta. Acara karnaval malam ini merupakan puncak perayaan hari ulang tahun Kota Yogyakarta yang tahun ini merayakan usia ke-268.

Pada tahun ini, acara seni jalanan yang termasuk dalam sepuluh besar event terbaik kalender pariwisata Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ini mengangkat tema Gatotkaca Wirajaya. Tema ini menceritakan tentang sosok pemimpin yang adil dan bijaksana, mulai dari kelahirannya hingga akhir hayatnya. Setiap fragmen perjalanan kisah Gatotkaca akan ditampilkan dalam bentuk karnaval tari yang melibatkan kelompok seni dari 14 kecamatan di Yogyakarta.

Tim Kreatif WJNC, RM Kristiadi, menjelaskan bahwa Gatotkaca adalah tokoh pewayangan yang sangat setia pada dharma. Di tengah banyaknya nilai yang beredar saat ini, setiap individu perlu memiliki kesetiaan terhadap dharma agar hidupnya lebih bermakna, seperti yang digambarkan oleh tokoh Gatotkaca yang setia pada dharmanya hingga akhir hayat.

Kristiadi menjelaskan, Gatotkaca Wirajaya merupakan pagelaran yang dibuat Raja Keraton Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X untuk memperingati sewindu wafatnya Sri Sultan Hamengku Buwono IX. Gatotkaca disebut tokoh favorit HB IX.

Selengkapnya baca Tempo

 

Serba-serbi

Mitos Paling Terkenal di Jogja

Misteri Suara Drumband Malam Hari Jogja

Tempat Misterius di Jogja dan Mitosnya