Friday, May 16, 2025
HomeBerita JogjaPembangunan Kawasan Malioboro Dimulai Awal 2016

Pembangunan Kawasan Malioboro Dimulai Awal 2016

Grand desain penataan kawasan Malioboro baru akan selesai tahun ini. Sementara implementasi pembangunan direncanakan awal tahun depan.

Kepala Bidang Cipta Karya Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan, dan Energi Sumber Daya Mineral (DPUP-ESDM), Muhammad Mansur mengatakan setelah selesai menyusun grand desain, akan ditindaklanjuti dengan desain enginering, yang pertama penataan fasad (bentuk bangunan bagian depan), kedua penataan Pedagang Kaki Lima (PKL), dan ketiga street furniture.

“Tahap berikutnya implementasi secara bertahap pada 2016,” kata Mansur seusai rapat pemaparan perkembangan penataan kawasan Malioboro di Kepatihan, Senin (13/4/2015)

Baca Juga >> Inilah Wajah Masa Depan Malioboro

Proyek revitalisasi Malioboro dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) DIY selesai 2017. Pembangunan secara bertahap dilakukan mulai tahun depan.

“Harapannya lima tahun ini perubahan Malioboro sudah terlihat,” ujar Mansur.

via harianjogja

Termurah

RELATED ARTICLES

Most Popular