Sederet kampus terbaik di Yogyakarta telah dirilis oleh lembaga pemeringkatan 4 International College and Universities (4ICU) UniRank 2022. Peringkat ini dirilis untuk perguruan tinggi terbaik edisi Agustus 2022. Mengutip laman UniRank, total ada 582 perguruan tinggi di Indonesia yang memenuhi kriteria seleksi tahun 2022. Termasuk di antaranya perguruan tinggi negeri (PTN) dan perguruan tinggi swasta (PTS).
Pemeringkatan tersebut dilakukan berdasarkan penilaian beberapa kriteria, di antaranya perguruan tinggi yang telah diakui dan mendapat lisensi atau akreditasi dari lembaga yang memiliki kewenangan di Indonesia, menawarkan setidaknya gelar sarjana empat tahun (gelar sarjana) atau gelar pascasarjana (gelar master atau doktor), dan perguruan tinggi menggelar kuliah terutama dalam format pendidikan tradisional, tatap muka, maupun jarak jauh atau online.
Dari hasil tersebut, terdapat 10 kampus di Yogyakarta dengan peringkat terbaik di UniRank 2022.
1. Universitas Gadjah Mada (UGM)
Peringkat nasional: 2
2. Universitas Negeri Yogyakarta (UNY)
Peringkat nasional: 16
3. Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga (UIN Suka) Yogyakarta
Peringkat nasional: 25
4. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY)
Peringkat nasional: 28
5. Universitas Ahmad Dahlan (UAD)
Peringkat nasional: 41
6. Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY)
Peringkat nasional: 45
7. Universitas Sanata Dharma (USD)
Peringkat nasional: 53
8. Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa (UST)
Peringkat nasional: 76
9. Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta (UPNVY)
Peringkat nasional: 85
10. Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta
Peringkat nasional: 94
Selengkapnya baca Detik

Baca juga
8 Kuliner Ekstrem yang Sayang Dilewatkan Saat Kamu Bertandang ke Yogyakarta
Antara Aku dan Yogyakarta: Mulai dari Kisah Cinta Hingga Cara Hidup yang Manusiawi
9 Coffee Shop di Jogja yang Asyik Buat Nongkrong Sambil Garap Tugas