Satria Tamansari, Varietas Anggur baru dari Bantul


Berita Jogja -Kementerian Pertanian resmi menetapkan Satria Tamansari sebagai salah satu varietas baru anggur lokal Bantul. Varietas anggur yang dikembangkan oleh warga Plumbungan, Desa Sumbermulyo, Kecamatan Bambanglipuro, Bantul tersebut menjadi hak paten Bantul dan jika akan dikembangkan di luar daerah perlu mencantumkan labelnya.

Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan Hortikultura, Balai Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) Kementerian Pertanian, Hardiyanto mengatakan penelitian varietas anggur Satria Tamansari dilakukan melalui proses yang panjang sejak tahun lalu atau sejak varietas tersebut diajukan.

Pihaknya menemukan ada keunggulan anggur yang dikembangkan di Bantul dan berbeda dengan varietas lainnya yang dikembangkan di berbagai wilayah. “Ini unggulan lokal yang ada di bantul. Kalau memang harus memperbanyak nanti harus ada label misal memperbanyak dari pohon induk Satria Tamansari. Kalau tak ada label dinyatakan ilegal,” kata Hardiyanto, seusai meninjau kampung anggur di Dusun Plumbungan, Bambanglipuro, Bantul, Kamis (16/1/2020).

Hardiyanto mengatakan Balitbang Kementerian Pertanian memang bertugas untuk mengintervensi teknologi termasuk memproduksi benih dari sumbernya yang kemudian memberikan label. Pihaknya juga mengapresiasi proses pengembangan anggur di Dusun Plumbungan yang sudah dilakukan dari proses penanaman hingga penjualan sehingga menjadi pendapatan tambahan untuk warga. “Kami juga siap membantu proses pembibitan anggur Satria Tamansari,” ujar dia.

Selengkapnya baca HarianJogja | foto wowkeren.com