Saturday, October 25, 2025
HomeBerita JogjaTiga Jalan di Kota Jogja Jadi Searah Mulai 1 Maret

Tiga Jalan di Kota Jogja Jadi Searah Mulai 1 Maret

Tiga ruas jalan di Kota Jogja tidak lama lagi akan ditetapkan menjadi satu arah. Salah satunya sudah diujicobakan sejak Desember 2015, yakni Jalan Lempuyangan, sedang dua ruas jalan lainnya berada di sisi selatan Yogya yakni Jalan Prawirotaman dan Jalan Tirtodipuran.

Secara resmi, penerapan jalur searah tersebut akan dilakukan pada 1 Maret 2016 mendatang seiring pemasangan rambu secara permanen. “Kajian dan evaluasi sudah kami lakukan sejak lama. Bahkan di kawasan Prawirotaman, masyarakat termasuk pelaku di sana menghendaki untuk segera diberlakukan satu arah,” terang Kepala Bidang Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Yogyakarta, Golkari Made Yulianto, Senin (15/02/2016).

Persiapan yang dilakukan saat ini ialah melakukan finalisasi di tiap pengampu wilayah. Seperti di Kecamatan Danurejan sebagai pengampu Jalan Lempuyangan, Kecamatan Mergangsan untuk Jalan Prawirotaman dan Kecamatan Mantrijeron untuk Jalan Tirtodipuran. Selanjutnya pekan depan diagendakan sosialisasi kepada masyarakat setempat.

Selengkapnya baca > KRJogja

RELATED ARTICLES

Most Popular