Wisata Jogja Terbaru 2018 : Kebun Bunga Matahari Setinggi 2 Meter ini Ada di Sleman


Ada banyak destinasi baru yang layak dikunjungi di Yogyakarta. Satu di antaranya adalah Wisata Agro Helio Garden Yogyakarta (HGY).

HGY menyajikan budidaya ribuan tanaman bunga matahari dengan konsep sunflower forest, yang mana menawarkan suasana sejuk dan tenang persawahan di kaki Gunung Merapi.

Tanaman bunga matahari di lokasi ini agak berbeda dengan lokasi sebelumnya yang sudah ada. Di sini, bunga matahari mampu tumbuh dengan sangat subur sampai dengan ketinggian sampai 2 meter
dengan bunga ukuran besar sampai seukuran wajah.

HGY terletak di dusun Purworejo, Pakem, Sleman, Yogyakarta sekitar 1,5 km sebelah selatan Merapi Park / Museum Merapi.

Lokasi HGY sangat mudah dijangkau karena terletak di pinggir jalan Kaliurang KM 21 yang merupakan jalur
utama menuju berbagai lokasi wisata di kaliurang yang terkenal, misalnya Telaga Putri, Museum Gunung Merapi, Merapi Park dan lain sebagainya.

Bila anda berangkat dari pusat kota Yogyakarta, HGY dapat ditempuh melalui Jalan Kaliurang melewati kampus UGM terus ke utara,melewati kampus UII dan sampai di pertigaan Pakem mengambil arah ke kanan.

Selengkapnya baca > TribunJogja | foto .instagram.com/luckyanindita/