Inilah Gudeg Jogja Legendaris dengan Rasa yang Tidak Terlalu Manis


Menyecap gudeg khas Yogyakarta sudah menjadi kewajiban bagi wisatawan yang baru berkunjung ke kota ini. Namun, tak sedikit wisatawan dari luar Yogyakarta dan Jawa Tengah yang kurang cocok dengan rasa manis dari gudeg yang begitu dominan.

Bagi yang ingin cita rasa berbeda dari gudeg, cobalah Gudeg B Djuminten. Warung gudeg yang masih  bertahan sejak 1926 ini ternyata punya banyak penggemar.

Konon gudeg di sini memiliki citarasa yang berbeda dari gudeg pada umumnya, yaitu rasa manis yang tidak terlalu dominan. KompasTravelpun penasaran dan coba memesan menu spesialnya, gudeg paha ayam utuh dengan tambahan telur.

“Yang jadi ciri khas di sini itu arehnya basah. Dari kelapa asli, jadi kental kayak kuah padang,” ungkap Sutrisno (38), salah satu pegawai yang dipercaya mengelola tempat pertama Gudeg B Djuminten.

Bagi yang penasaran ingin mencoba, lokasinya tidak jauh dari Stasiun Tugu dan Malioboro. Tepat di Jalan Asem Gede No 14 Cokrodiningratan, Jetis, Kota Yogyakarta.

Gerai ini buka setiap hari mulai pukul 09.00 – 20.00 WIB. Harga gudegnya berkisar Rp 10.000 untuk nasi gudeg polos, hingga Rp 45.000 untuk nasi gudeg lengkap.

Selengkapnya baca > Kompas | foto anishidayah.com

Baca Juga

Antara Aku dan Yogyakarta: Mulai dari Kisah Cinta Hingga Cara Hidup yang Manusiawi

7 Wisata Tersembunyi di Yogyakarta yang Layak Dijadikan Tujuan Liburanmu Berikutnya

8 Kuliner Ekstrem yang Sayang Dilewatkan Saat Kamu Bertandang ke Yogyakarta


CLOSE
CLOSE